Minggu, 05 November 2017

Umumkan Kelulusan, Siapa Member yang Pantas Menggantikan Posisi Melody JKT48?



Melody JKT48 Umumkan Kelulusan, Siapa Member yang Pantas Menggantikan Posisinya?

Melody JKT48

Pada hari Minggu, tanggal 5 November 2017 kemarin para wota JKT48 (Penggemar JKT48) dikejutkan dengan pengumuman kelulusan Melody JKT48. Hal ini berarti ia berhenti menjadi member dari idol group yang telah membesarkan namanya selama ini. Meski demikian, tak dipungkiri bahwa memang rencana kelulusan itu memang sudah ada sejak sekitar dua hingga tiga tahun lalu. Keputusan Melody JKT48 untuk mengumumkan kelulusannya tentu saja menyimpan banyak tanya di kalangan para wota. Pasalnya selama ini Melody JKT48 dikenal sebagai icon JKT48. Ia merupakan anggota generasi satu yang bertahan hingga saat ini, dikenal sebagai member paling dewasa, tegas, dan bertanggung jawab tentu saja membuat banyak wota menyayangkan kelulusannya. Banyak orangbertanya- tanya tentang siapa yang akan menggantikan posisi Melody JKT48 sebagai icon group.

Baca juga info : kursus bahasa arab
 



Melody JKT48

Lantas, siapakah member JKT48 yang mampu menggantikan Melody JKT48 sebagai leader group yang bertanggungjawab? Menanggapi pertanyaan publik mengenai member pengganti  dirinya di JKT48, Melody JKT48 pun angkat bicara. Baginya semua member punya chance untuk menggantikan posisinya dalam emnghadapi dunia per-idolan. Nama pertama yang disebutkan oleh wanita bernama lengkap Melody Nurramdhani Laksani ini adalah Shania Junianata atau yang biasa disapa Shanju. Menurut Melody JKT48, Shanju adalah sosok yang mirip dengan dirinya. Pemikiranya dewasa, bijak, dan profesional. Hanya saja menurutnya Shanju kurang ‘galak’ untuk itu. Shanju dirasa memiliki sifat yang takut menyakiti perasaan orang lain, namun sifatnya itu justru membuatnya tampak merasa sungkan untuk menegur member lainnya.

 



Melody JKT48

Pada momen yang sama, Melody JKT48 juga mengungkapkan pendapatnya tentang sosok Ikha. Baginya, Ika juga memiliki kepribadian yangbagu dalam memegang kendali di JKT48. Ia memiliki sifat yang dewasa, bisa untuk menjadi galak, jiwa pemimpin, dan dapat memegang kendali. Bukan hanya Ikha saja, Melody JKT48 juga menyebut nama Yona. Menurut pendapatnya, Yona memiliki kesamaan sikap dengannya hanya saja Yona merupakan pribadi yang lebih ceplas- ceplos dibandingkan dengan dirinya. Sekali lagi Melody JKT48 menegaskan bahwa semua member JKT48 memiliki kesempatan yang sama untuk dapat menjadi icon group sekaligus menjadi sosok terdepan yang membangun JKT48 yang semakin lebih baik.

  
Melody JKT48

Tidak ada komentar:

Posting Komentar